Serang, Banten - Komandan Koramil (Danramil) 0602-18/Kragilan, Kapten Inf Haryanto, menggelar kegiatan lokakarya mini terkait upaya menekan pertumbuhan stunting untuk triwulan III tahun 2024. Acara ini berlangsung di Aula Kantor UPT KB Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Jum'at (18/10/2024).
Lokakarya mini ini bertujuan untuk mencari solusi dalam mengatasi permasalahan stunting yang masih menjadi perhatian di wilayah Kecamatan Kragilan. Dalam diskusi yang berlangsung, salah satu hasil yang disepakati adalah pentingnya keterlibatan para Kepala Desa (Kades) dalam memberikan program pelatihan kesehatan kepada masyarakat. Selain itu, para stakeholder didorong untuk lebih aktif dalam menghimbau ibu hamil agar rutin melakukan pemeriksaan kehamilan dan menerapkan pola hidup sehat.
Dalam sambutannya, Kapten Inf Haryanto menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah, instansi kesehatan, dan masyarakat untuk bersama-sama menangani permasalahan stunting. “Kita perlu bergotong-royong dan aktif memberikan edukasi kepada masyarakat, terutama kepada ibu hamil agar bisa menerapkan pola hidup sehat dan rutin memeriksakan kehamilannya. Ini adalah salah satu cara untuk memastikan pertumbuhan anak yang lebih baik, ” tegasnya.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Kasi Kessos Kecamatan Kragilan yang mewakili Camat Kragilan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kragilan, Ketua PKK Kecamatan Kragilan, Kapuskesmas Pematang, serta perwakilan dari Puskesmas Kragilan dan staf gizi. Hadir pula anggota UPT KB Kecamatan Kragilan yang turut memberikan kontribusi dalam diskusi tersebut.
Lokakarya mini ini diharapkan dapat memberikan dampak nyata dalam upaya menekan angka stunting di Kecamatan Kragilan melalui peningkatan kesadaran masyarakat dan program kesehatan yang lebih efektif.