Dandim 0602/Serang Siap Lakukan Pembenahan TK Kartika XIX Kodim 0602/Serang 

    Dandim 0602/Serang Siap Lakukan Pembenahan TK Kartika XIX Kodim 0602/Serang 

    Kota Serang - Guna menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan, Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Letnan Kolonel (Letkol) Inf Mulyo Junaidi, S.E., M.Tr (Han), mengecek langsung kondisi kelayakan dan akan siap melakukan pembenahan, tempat pendidikan Anak Usia Dini yaitu TK Kartika XIX Kodim 0602/Serang, bertempat di Jalan Maulana Yusuf Kota Serang Provinsi Banten, Senin (27/11/2023).


    Letkol Inf Mulyo Junaidi, S.E., M.Tr (Han) menyampaikan bahwa, tujuan pengecekan tersebut adalah untuk memastikan langsung, baik kondisi bangunan TK ataupun sarana prasarana yang ada di sana. Sehingga akan dapat memastikan bagaimana solusi terbaik, agar kelayakan sarana pendidikan menjadi lebih meningkat lagi. 


    " Setelah melihat langsung, kondisi TK Kartika XIX Kodim 0602/Serang, didampingi para tenaga pengajar. Kami akan segera dalam waktu dekat, akan langsung mengambil tindakan. Dengan memperbaiki kekurangan  yang ada, serta melengkapi juga membenahi beberapa fasilitas bermain, " ungkapnya.


    Lanjutnya, semoga sarana pendidikan tersebut, akan dapat mengembangkan generasi muda, yang berakhlak mulia dan bertanggungjawab serta akan menjadi calon pemimpin tanggung dimasa mendatang. Karena, kelengkapan sarana dan prasarana, juga menjadi kunci utama keberhasilan, dalam membimbing dan membina anak-anak usia dini.


    Ia, secepatnya kita realisasikan semua kekurangan, akan dibenahi dengan cepat. Tentunya hal itu, akan menjadi salah satu prioritas program utama, selama kami menjabat sebagai Dandim 0602/Serang, ucapnya. 


    Sementara itu, Vika salah seorang tenaga pengajar di TK Kartika XIX Kodim 0602Serang, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Dandim 0602/Serang. Apalagi akan melakukan beberapa pembenahan dan perbaikan gedung, sehingga akan membuat para anak didik kami menjadi nyaman saat belajar. 


    " Alhamdulillah, selain sarana gedung yang akan dibenahi, Dandim juga akan mendukung fasilitas pendidikan, berupa alat bermain anak-anak, guna meningkatkan minat dalam tumbuh kembang mereka, " jelasnya.


    (Pendim 0602/Serang)

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0602/Serang Gelar Kegiatan Bakti Sosial...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0602-05/Cipocok Jaya Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Hadiri Bimtek Pengawas TPS Untuk Sukseskan Pilkada 2024  
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Ikuti Kami