Dandim 0602/Serang Bersama PJ Walikota Serang Pimpin Apel Siaga Menghadapi Bencana Alam

    Dandim 0602/Serang Bersama PJ Walikota Serang Pimpin Apel Siaga Menghadapi Bencana Alam

    Kota Serang - Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Letnan Kolonel (Letkol) Inf Mulyo Junaidi, S.E., M.Tr (Han), bersama PJ Walikota Serang memimpin kegiatan apel gabungan apel siaga dalam rangka menghadapi bencana alam di wilayah Kodim 0602/Serang, yang diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Kodam III/Siliwangi, bertempat di lapangan Fatahillah Makodim 0602/Serang Kelurahan Tembong Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang Provinsi Banten, Jum'at (08/12/2023).

    Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh, para pejabat yang terkait penanganan masalah bencana alam, diantaranya Kapolresta Serang diwakili Kabag Ops Res Serang, Kapolres Serang Diwakili Kabag Ops Res Serang, Kasat Pol PP Kota Serang, Kepala BPBD Kota Serang, Kepala BPBD Kabupaten Serang, Kabid Pol PP Kabupaten Serang dan Kasi Pidum Kejari Serang.

    Letkol Inf Mulyo Junaidi menyampaikan bahwa, tujuan dilaksanakannya apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana, adalah karena mulai dari sekarang ini sudah musim penghujan. Seperti yang kita ketahui, banyak sekali

    di wilayah kita, terdapat sungai dan bantaran sungai, yang nyatanya juga masih banyak sampah dan lain sebagainya. Dengan begitu, kita antisipasi jangan sampai terlambat, untuk pencegahan bencana terutama banjir. 

    " Kita sudah kurang lebih hampir dua minggu ini, baik dari Kodim 0602/Serang, Polres, kemudian Pemerintah Kota Serang dengan Kabupaten Serang bareng-bareng bersama jajarannya. Terjun melalui Camat, Danramil, dan Kapolsek serta masyarakat, juga RT pun ikut melaksanakan pembersihan sampah, " jelasnya.

    Lanjutnya, ke depan akan dilakukan pemasangan banner-banner, untuk mengingatkan dan membangkitkan kesadaran masyarakat, agar jangan sampai membuang sampah disembarang tempat. Jadi setelah dibersihkan bersama, maka jangan sampai membuang sampah ditempat itu lagi. 

    Sementara itu, Walikota Serang menyampaikan terima kasih karena telah mengundang, pada acara apel gabungan apel siaga dalam rangka menghadapi bencana alam di wilayah Kodim 0602/Serang. 

    " Kami dari Pemerintah Daerah Kota Serang, pada prinsipnya apa yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat, kami sangat mendukung, dan juga selalu berdoa mudah-mudahan kita khususnya di wilayah Banten, dijauhkan dari bencana alam, " tukasnya.

    (Pendim 0602/Serang)

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Atasi Sampah, Koramil 0602-06/Kramatwatu...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Banjir, Koramil 0602-08/Petir Bersihkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Hadiri Bimtek Pengawas TPS Untuk Sukseskan Pilkada 2024  
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Ikuti Kami